Ilmu Komunikasi

Kamis, 03 September 2015
Ilmu komunikasi adalah ilmu yang mempelajari cara-cara untuk mentransfer ide dari satu individu ataupun grup ke individu atau grup yang lain. Proses transfer itu sendiri bisa melalui media tertulis, lisan, maupun media-media yang lain. 






Ilmu komunikasi itu sendiri secara umum dibagi menjadi tiga :
  • Penyiaran (broadcasting)
Lebih banyak ke bidang panyiarannya contohnya seperti acara di televisi dan radio, menjadi wartawan pertelevisian dan lain-lain. 
  • Periklanan (advertising)
desain-desain hal yang menarik yang mengandung makna yang akan disampaikan, ide-ide untuk iklan dan lain-lain dan juga bisa melalui media cetak serta media elektonik 
  • Hubungan Masyarakat (public relation)
 Hubungan Masyarakat dianggap sebuah proses atau aktivitas yang bertujuan untuk menjalin komunikasi antara organisasi dan pihak luar organisasi




Kelebihan Jurusan Ilmu Komunikasi

Kelebihan Jurusan Ilmu komunikasi adalah kita dapat mengetahui tata cara berkomunikasi individu dengan individu, individu dengan kelompok dan kelompok dengan kelompok. Tujuannya agar kita mendapatkan tanggapan (respon) yang baik dari teman komunikasi kita. Selain itu kita dapat mempelajari tentang penyiaran, periklanan serta hubungan masyarakat yang sangat berguna sekali pada dunia kerja setelah kita lulus nanti. Saat ini dunia semakin modren alat komunikasi dimana-mana dan juga mudah di akses oleh semua kalangan jadi peluang kita semakin besar. Seperti dalam bidang periklanan jasa kita sangat dibutuhkan untuk membuat iklan yang menarik agar konsumen berdatangan. Ada juga di penyiaran, minat penonton semakin hari semakin bertambah dan di situlah kita di tuntut untuk berkreasi se kreatif mungkin agar penonton puas akan acara yang kita tampilkan, jika penonton puas akan apa yang kita tampilkan maka kita akan memiliki kepuasan sendiri  dan bangga


Tidak ada komentar:

Posting Komentar